Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengumumkan Harga Batubara Acuan (HBA) untuk Maret 2017. Pada Maret 2017, HBA ditetapkan sebesar US$81.90 per ton, turun sedikit dibandingkan Februari 2017 yang sempat mencapai US$83.32 Per Ton.
Padahal, harga batu bara acuan (HBA) pada Februari 2017 juga mengalami penurunan dibandingkan dengan HBA pada Januari 2017 yang mencapai US$86.23 per ton. Dengan demikian, harga batubara selama dua bulan terakhir mengalami kelesuan.
Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik dan Kerja Sama Kementerian ESDM Sujatmiko di Jakarta, Kamis (23/3) mengatakan Harga Batubara Acuan dan Harga Patokan Batubara tersebut merupakan harga batubara untuk penjualan spot dalam periode 1 Maret 2017 sampai dengan 31 Maret 2017.
Menurutnya, dalam hal penjualan batubara dilakukan secara jangka tertentu (term), harga batubara mengacu pada rata-rata 3 (tiga) Harga Patokan Batubara terakhir.
“Yakni, pada bulan dimana dilakukan kesepakatan harga batubara, dengan faktor pengali 50% untuk Harga Patokan Batubara bulan terakhir, 30% untuk Harga Patokan Batubara satu bulan sebelumnya dan 20% untuk Harga Patokan Batubara dua bulan sebelumnya,” jelasnya.
Penulis : Ismadi Amrin